Cari Dokter:

(0741) 3620 888


WhatsApp 0811 7813 888

Emergency Call

Panggilan Darurat
(0741) 3620 118

Artikel | Jun 26, 2023

#TanyaRSRapha - Ep.6: Menjaga Kesehatan Organ Paru-Paru

RS Rapha Theresia Jambi kembali membuka kesempatan konsultasi gratis bagi masyarakat Jambi dan sekitarnya melalui serial #TanyaRSRapha.

Di episode keenam ini #TanyaRSRapha mengangkat topik seputar “Menjaga Kesehatan Organ Paru-Paru”. Berikut lima pertanyaan terpilih yang langsung dijawab oleh Dokter Spesialis Paru, dr. Dicky Wahyudi, Sp.P:

  1. Apa benar paru-paru basah disebabkan karena keseringan mandi malam serta tidur di lantai keramik?
    “Paru-paru basah atau yang dikenal dengan istilah medis Pneumonia merupakan peradangan akut parenkim paru yang disebabkan oleh mikroorganisme seperti virus, jamur, dan parasit. Namun penyebab tersering untuk pneumonia yang didapati di masyarakat adalah BAKTERI. Pneumonia sendiri terjadi karena terhirupnya mikroorganisme tersebut ke saluran napas bawah. Jadi tidak ada hubungannya ya dengan sering mandi malam atau tidur dilantai keramik.”
     
  2. Apakah asma merupakan penyakit turunan? Bagaimana cara mengatasi bayi yang terkena asma?
    “Asma adalah penyakit heterogen yang ditandai dengan suara mengi, sesak napas, dada terasa berat, serta batuk yang bervariasi dalam hal waktu dan intensitas. Di mana jika seseorang memiliki riwayat genetik akan memiliki resiko lebih tinggi dibanding yang tidak untuk terjadinya serangan asma. Jika terjadi serangan asma maka sebaiknya bayi langsung dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat untuk dinilai derajat asma-nya dan untuk pemberian obat golongan pelega dan pengontrol.”
     
  3. Saya mantan penderita Tuberkulosis (TB), apakah paru-paru saya bisa normal kembali?
    “Saat terkena tuberkulosis paru, kelainan yang didapat tergantung luas kelainan struktur paru yang terkena. Jika tidak rutin meminum OAT (Obat Anti Tuberkulosis) yang diresepkan, maka akan semakin luas jaringan yang terkena. Terbukti dari gambaran radiologi yang menunjukkan kerusakan jaringan paru yang berat, yang secara klinis disebut luluh paru. Jika telah terjadi luluh paru akan lebih sulit untuk mendapatkan nilai faal paru yang normal, maka jika di diagnosis TB harus rutin meminum OAT-nya.”
     
  4. Bagaimana cara mengetahui paru-paru kita sehat atau sedang bermasalah?
    “Cara mengetahui paru kita sehat atau sedang bermasalah adalah dengan melakukan Medical Check-Up secara rutin setiap setahun sekali, lebih bagus bila dilakukan setiap 6 bulan sekali. karena banyak penyakit paru yang tidak memberikan gejala pada fase awal. Selain pemeriksaan fisis, pemeriksaan penunjang yang dianjurkan meliputi pemeriksaan radiologi dada, uji spirometri, dan pemeriksaan laboratorium.”
     
  5. Bagaimana cara menjaga paru-paru agar tetap sehat?
    “Untuk menjaga paru agar tetap sehat, maka jagalah agar udara yang masuk ke paru merupakan udara yang bersih. Jadi stop merokok, selalu menggunakan masker, menerapkan etika batuk, serta ditambah rutin berolah raga dan mengkonsumsi makanan yang bergizi.”

Anda memiliki pertanyaan lain seputar kesehatan paru? Yuk konsultasikan langsung di RS Rapha Theresia Jambi dengan mendaftar melalui Call Center kami di (0741) 3620 888 atau melalui WhatsApp di (0811) 7813 888

Silahkan cek juga informasi jadwal praktik Dokter Spesialis Paru kami di sini.


Punya pertanyaan seputar Layanan dan Fasilitas RS Rapha Theresia Jambi? Yuk tinggalkan pesan di kolom komentar untuk ditanggapi tim dokter kami!


Berita Lainnya

Tentang Kami

Solusi kesehatan masyarakat Jambi yang memprioritaskan keselamatan pasien melalui pelayanan EMPATIK dan berkualitas tinggi

Lebih Lanjut
="WhatsApp"