Cari Dokter:

(0741) 3620 888


WhatsApp 0811 7813 888

Emergency Call

Panggilan Darurat
(0741) 3620 118

Artikel | Sep 14, 2024

Optimalkan Tumbuh Kembang Anak Dengan Olahraga Yang Tepat

Olahraga bukan hanya penting untuk menjaga kebugaran tubuh, tetapi juga berperan krusial dalam mendukung tumbuh kembang anak. Aktivitas fisik yang teratur dapat membantu anak-anak dalam berbagai aspek.

Selain dari segi kognitif, olahraga juga memiliki peran yang cukup penting untuk melatih kemampuan motorik maupun sensorik anak. Selain itu, olahraga yang teratur juga dapat bantu anak tumbuh lebih maksimal, menjaga berat badan serta mengurangi risiko diabetes tipe 2 di masa depan.

Olahraga Yang Dapat Bantu Dukung Tumbuh Kembang Anak

Berikut beberapa olahraga yang dapat dilakukan oleh anak untuk dukung tumbuh kembangnya, yaitu :

  1. Melompat di tempat
    Membantu anak untuk melatih keseimbangan mereka secara efektif sekaligus memperkuat otot-otot kaki dan inti tubuhnya. Selain itu, yang paling penting adalah dapat bantu mendukung perkembangan fisik dan koordinasi anak secara keseluruhan.
  2. Melompat berpindah tempat
    Dapat tingkatkan kemampuan koordinasi Si kecil dengan cara yang menyenangkan, serta bantu mereka memperbaiki keterampilan dalam mengatur waktu, merasakan posisi dan gerakan tubuh mereka serta bisa membantunya dalam mengembangkan motorik dan kesadaran diri.
  3. Berjalan Seperti Kepiting
    Bisa membantu anak untuk menyalurkan energi yang meluap-luap dengan cara yang produktif, sehingga mereka dapat merasa lebih tenang dan terfokus kembali pada aktivitas sehari-hari atau tugas yang sedang mereka kerjakan.
  4. Berlari
    Bantu kembangkan kemampuan motorik kasar anak, yang meliputi keterampilan dasar seperti berjalan, berlari dan melompat, sekaligus memperkuat otot-otot punggung mereka, meningkatkan daya tahan tubuh, serta memperbaiki koordinasi tubuh sehingga anak dapat bergerak dengan lebih efisien dan harmonis dalam aktivitas sehari-hari.
  5. Sepak Bola
    Tingkatkan kemampuan koordinasi tubuh anak dengan melibatkan keselarasan gerakan antara berbagai bagian tubuh serta mengajarkan mereka untuk bekerja sama secara efektif dalam tim. Selain itu, bantu mereka mengembangkan keterampilan berkonsentrasi dan persistensi diri, sehingga mereka dapat lebih fokus pada tugas-tugas yang mereka hadapi dan terus berusaha meskipun menghadapi tantangan.

Oleh sebab itu orang tua juga perlu tahu kalau olahraga yang teratur dan bervariasi tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan fisik anak tetapi juga mendukung perkembangan mental dan sosial mereka. 

Dengan memilih aktivitas yang sesuai dengan minat dan kebutuhan anak, orang tua dapat membantu mereka tumbuh menjadi individu yang lebih sehat, percaya diri, dan memiliki keberanian untuk menghadapi tantangan. Maka dari itu, selalu dukung dan libatkan diri dalam aktivitas fisik anak untuk membuat pengalaman olahraga menjadi menyenangkan dan bermanfaat.

Untuk melakukan konsultasi seputar Kesehatan Anak dengan Dokter Spesialis Anak di RS Rapha Theresia Jambi, silakan hubungi Customer Service kami di (0741) 3620 888 atau melalui WhatsApp di (0811) 7813 888 untuk pendaftaran dan informasi selengkapnya.


Punya pertanyaan seputar Layanan dan Fasilitas RS Rapha Theresia Jambi? Yuk tinggalkan pesan di kolom komentar untuk ditanggapi tim dokter kami!


Berita Lainnya

Tentang Kami

Solusi kesehatan masyarakat Jambi yang memprioritaskan keselamatan pasien melalui pelayanan EMPATIK dan berkualitas tinggi

Lebih Lanjut
="WhatsApp"